Advokasi dan KIE Percepatan Penurunan Stunting oleh Mitra Kerja Provinsi Jawa Timur 2023
09 Februari 2023, 08:51:38 Dilihat: 1486x

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Timur bekerjasama dengan Komisi IX DPR-RI, Lembaga Kemanusiaan ESQ Jawa Timur dan Universitas Narotama (UN) Surabaya mengadakan kegiatan “Advokasi dan KIE Percepatan Penurunan Stunting oleh Mitra Kerja melalui Promosi dan KIE Pengasuhan Balita” yang dilaksanakan pada Senin, 6 Februari 2023 bertempat di plaza gedung E Univesitas Narotama.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dr. Arzetti Bilbina, SE, M.Ap (Anggota Komisi IX DPR-RI), Dr. Hj. Rr. Iswachyu Dhaniarti DS, ST, M.HP (Presiden Universitas Narotama), Assoc.Prof. Dr. Arasy Alimudin, SE, MM (Rektor Universitas Narotama), Uni Hidayati, S.ST, MM (Perwakilan BKKBN Jawa Timur), Ir. Maulisa Nusiara (Sekretaris Dinas P3APPKB Kota Surabaya), Nurul Habibah Umar, S.ST, M.PSDM (Organisasi Perangkat Daerah Keluarga Berencana/OPD-KB), Choirul Huda, MM (Manajer LK ESQ Jawa Timur) dan para mitra kerja (kader) dari seluruh kecamatan di Kota Surabaya.

Mewakili kepala BKKBN Jawa Timur, Uni Hidayati, S.ST, MM menyampaikan bahwa peran keluarga dalam masa 1000 HPK sangat penting, dimana keluarga sebagai madrasah pertama dan utama bagi anak-anak yang dilahirkan. Orangtua merupakan guru, pendidik, dan role model yang pertama dan utama. Kualitas pengasuhan sangat menentukan kualitas generasi penerus yang dilahirkan oleh satu keluarga, sehingga mencetak para orang tua yang cerdas dan terampil dalam pendampingan dan pengasuhan tumbuh kembang pada anak menjadi langkah sangat strategis dalam rangka perencanaan melahirkan generasi penerus yang berkualitas untuk mencegah bayi baru lahir stunting.

Rektor Universitas Narotama, Assoc.Prof. Dr. Arasy Alimudin, SE, MM dalam sambutannya mengatakan, merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan bahwa Universitas narotama ditunjuk dan diberi kesempatan sebagai tuan rumah kegiatan Advokasi dan KIE Penurunan Stunting, sebagai langkah nyata untuk menyiapkan generasi muda bangsa yang lebih baik dan berkualitas. Selama ini Universitas Narotama mengedukasi para mahasiswa sebagai usia-usia yang nantinya akan menjadi calon pengantin dan keluarga-keluarga dengan baik, mulai dari mempersiapkan mental, moril, dan kemandirian materiil agar dapat terjadi keluarga sejahtera yang madani dan menunjang target Surabaya Zero (0) Stunting dapat terwujud.

“Terima kasih kepada mitra kerja anggota DPR RI, perwakilan BKKBN Jawa Timur, OPD KB, Dinas/Instansi Terkait atas terselenggaranya kegiatan Advokasi dan KIE kali ini. Apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh kader yang hadir atas pengabdian yang dilakukan dalam upaya percepatan penurunan stunting,” kata Arasi Alimudin.

Sementara itu, Dr. Arzeti Bilbina, SE, M.Ap dalam sambutannya mengungkapkan apresiasi kepada BKKBN dan seluruh masyarakat yang telah berperan penting dalam penurunan Stunting di Jawa Timur. Kegiatan ini merupakan salah satu sinergi kolaborasi yang strategis dalam upaya mencetak orang tua yang cerdas dan terampil dalam pendampingan dan pengasuhan tumbuh kembang pada anak.

“Komisi IX DPR-RI siap mendukung penuh program BKKBN dalam percepatan penurunan stunting melalui berbagai program inovasi seperti yang dilaksanakan kali ini,” tegasnya. [UN-universitas swasta Surabaya]

Share:

UN Videos

Java Coffee Culture and Festival Peneleh 2024
Rapat Terbuka Senat dalam rangka Wisuda Sarjana ke - 56 dan Magister ke - 44
Wisuda Sarjana Ke 54 dan Magister Ke 42 Universitas Narotama

UN Cooperation

De Montfort Leicester University Alexandria University Chiang mai university Derby University
 
Essex I Coe Rel UTHM ICOGOIA University Malaysia PAHANG Universiti Utara Malaysia
 
National University Kaohsiung Taiwan Politeknik Sultan Mizan Zainal Abidin Prince Sultan University Quest Nawab Shah Pakistan Universiti Teknologi MARA
 
Universiti Kebangsaan Malaysia Universiti Malaysia Kelantan Universiti Malaysia Perlis Universiti Zainal Abidin Universiti Sains Malaysia
 
Universiti Pendidikan Sultan Idris Erasmus

 

INTAKINDO PT. Aria Jasa Konsultan Bumi Harmoni Indoguna Cakra Buana Consultan Ciria Jasa Consultant
 
Internasional Peneliti Sosial Ekonomi Teknologi PT. Jasa Raharja NOKIA INKINDO MASKA
 
Surabaya TV PT. Amythas General Consultant
 
       

 

Perkumpulan Ahli dan Dosen Republik Indonesia IT Telkom Surabaya Institut Aditama Surabaya Institut Teknologi Nasional Malang
 
Institut Teknologi 10 Nopember Surabaya Politeknik Negeri Malang Universitas Pakuan Universitas Nasional Kualita Pendidikan Indonesia
 
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Universitas Nurul Jadid Paiton Probolinggo Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Politeknik Negeri Bali Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan
 
Sekolah Tinggi Agama Islam Miftahul `Ula Nganjuk Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Anwar Mojokerto STIE NU Trate Gresik Sekolah Tingi Ilmu Ekonomi Widya Gama Lumajang Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yapan Surabaya
 
STIE Pemuda STIKOSA STKIP PGRI Bangkalan STKIP PGRI Jombang STKIP PGRI Sidoarjo
 
STT Pomosda Nganjuk UINSA Universitas Mercu Buana Universitas Airlangga Universitas Darul `Ulum Jombang
 
Universitas Negeri Surabaya Universitas Brawijaya Malang Teknik Sipil Universitas Negeri Surabaya Universitas PGRI Adi Buana Surabaya UNIPDU
 
UNISLA UNISMA Universitas 45 Bekasi Universitas Dr.Soetomo UNITRI
 
Universitas 45 Surabaya Universitas Bondowoso Universitas Islam Madura Pamekasan Universitas Jember Universitas Maarif Hasyim Latif
 
Universitas Madura Universitas Merdeka Surabaya Universitas Bina Darma Universitas Wijaya Putra Universitas Padjajaran
 
Universitas Muhammadiyah Malang Universitas Muhammadiyah Papua Universitas Muhammadiyah Sidoarjo Universitas Muhammadiyah Surabaya Universitas Negeri Malang
 
Universitas Islam Raden Rahmat Universitas Widyagama Malang Universitas Pembangunan Nasional Veteran Surabaya UWIKA Universitas Wijaya Kusuma Surabaya
 
UNIVERSITAS SUNAN BONANG TUBAN Universitas 17 Agustus Surabaya UNUGIRI Bojonegoro Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
 
Akademi Pariwisata Majapahit  

 

Copyright (c) 2025 by UN | Universitas Narotama, All Rights Reserved.